Koramil 15/Karang pucung Bersama TKSK Karang pucung Dampingi Penyaluran BPNT

    Koramil 15/Karang pucung Bersama TKSK Karang pucung Dampingi Penyaluran BPNT

    Cilacap - Anggota Koramil 15/Karangpucung Serda Rudi Patmono melaksanakan kegiatan monitoring sekaligus lakukan pendampingan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Bantuan Sosial Pangan (BSP) Sembako di Agen E-Warung di wilayah Kecamatan Karangpucung, Rabu (11/8/21).

    Selain Babinsa, pendampingan juga dari TKSK Kecamatan Karangpucung Susi Apriyanti, S.E, Kasie Trantib Kecamatan Karangpucung Faizin, S.E., Kanit IK Polsek Karangpucung Bripka Masruchan, S.H bersama Bripda Hendrik W. Bantuan BPNT disalurkan melalui Agen E-Warung Trisno di Desa Tayem Timur dan Agen E Warung Sudiyono di Desa Sindangbarang kepada KPM (Keluarga Penerima Manfaat).

    Dijelaskan Babinsa Serda Rudi Patmono, bantuan Pangan Non-Tunai atau BPNT ini diberikan guna membantu masyarakat yang kurang mampu ditengah pandemi Covid-19. Terkait kegiatan yang dilakukannya, juga merupakan  bagian dari tugasnya agar dalam penyalurannya berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

    "Kami Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Aparat keamanan lainnya melakukan pendampingan dan pengawalan penyaluran bantuan BPNT ini sampai selesai, untuk memastikan kegiatan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. Selain itu kita juga memastikan pelaksanaan kegiatan tetap sesuai dengan SOP Kesehatan Covid-19, " Ungkap Setda Rudi Patmono.

    Kita juga memberikan himbauan kepada Agen E-Warung agar penyalurannya dibagi per wilayah sehingga tidak menimbulkan Kerumunan, " Imbuhnya.

    Sementara itu, TKSK Kecamatan Karangpucung Susi Apriyanti, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa dan Aparat Kepolisian yang selalu setia mendampingi dalam setiap kegiatan di wilayah Kecamatan Karangpucung, "tutupnya. 

    Adapun bantuan BPNT dari Agen E-Warung kepada KPM diaantaranya Beras 10 Kg, Daging Sapi, Telor 8.5 Ons, dan Buah Pear 1 Kg. Selain dilakukan pengecekan bantuan yang akan diterimakan ke warga, juga disampaikan kepada Agen agar KPM yang mengambil, diberikan Kwitansi Penerimaan barang dan apabila ada barang yang rusak/busuk dikomunikasikan ke Agen akan di Retur. 

    Totong/Urip/15

    JAEATENGAH CILACAP INDONESIASATU
    Totong Setiyadi

    Totong Setiyadi

    Artikel Sebelumnya

    Demi Kelancaran Transportasi Koramil 10/Gandrungmangu...

    Artikel Berikutnya

    Akibat Diterjang Puting Beliung Rumah Warga...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kodim 0703/Cilacap Rehab Bangunan TK Kartika III-26
    Pria Asal Desa Paketingan Yang Menghilang Dari Rumah Ditemukan Meninggal Tergantung Dipohon
    Babinsa Koramil 09 Kawunganten Bersama Warga Sarwadadi, Kerja Bakti Bangun Rumah Kamisem
    Wujudkan Wilayah Bebas Covid, Pembekalan Satgas Covid-19 Diberikan Kepada Pelajar 
    Pemerintah kecamatan Majenang Bongkar Jamban Helikopter

    Tags